Spirax Sarco adalah produsen sistem manajemen uap dan pompa peristaltik serta teknologi jalur fluida terkait asal Inggris. Lebih dari 130 tahun berinovasi, semangat kewirausahaan, dan strategi perencanaan telah menjadikan Spirax Sarco sebagai bisnis multinasional yang berkembang sampai saat ini. Dari tahun 1888, hingga menjadi peran kunci dalam upaya perang Inggris selama perang dunia 2 serta ekspansi ke luar negeri pascaperang yang cepat. Spirax Sarco berada di indeks FTSE 100, dengan lebih dari 10.000 rekan kerja yang melayani pelanggan di 151 negara di seluruh dunia.
Karena banyak perusahaan yang terus menghadapi tantangan energi, biaya operasional yang tinggi, dan peraturan yang ketat, Spirax Sarco dapat membantu Anda untuk meningkatkan efisiensi operasional, mengurangi dampak lingkungan, meningkatkan kualitas produk, menghadirkan lingkungan kerja yang lebih aman serta taat terhadap peraturan yang ada.